Tips Agar Anak Betah Di Rumah Saat Libur Sekolah
Liburan sekolah sudah tiba, bagi anak inilah saatnya bersantai dan beristirahat dari rutinitas sekolahnya. banyak para orangtua yang sudah merencanakan jadwal liburan dari jauh – jauh hari. Tapi ada juga orangtua yang mengajak anak untuk menghabiskan waktu liburannya di rumah saja. Hal ini, bisa saja memicu kebosanan pada anak. Berikut beberapa tips agar anak tidak bosan saat liburan hanya dirumah saja :
Membuatkan Makanan Favorite
Dengan membuatkan makanan favoritenya, seketika akan mengubah mood anak. anak akan menjadi lebih senang dan lebih bersemangat. Hal ini, tentu akan membuatnya nyaman dirumah. Selain menyajikan makanan fovoritnya, ibu juga bisa mengajaknya untuk bersama masak makanan favoritenya
Membuat Games Bersama Keluarga
Selain membuat makanan favorite, orangtua juga bisa membuat permainan bersama anak, misalnya main tebak – tebakan bersama, atau bermain petak umpet di dalam rumah. Tapi sebaiknya, permainan yang dipakai harus dengan menggerakan tubuh, karena ini bisa menjadi pengganti olahraga
Dekorasi Kamar
Liburan, bisa dimanfaatkan dengan cara mengubah dekorasi kamar. walaupun hanya dirumah, aktifitas ini dijamin seru dan menyenangkan untuk anak – anak. Anak – anak akan lebih semangat dengan suasana kamar barunya, sehingga lebih betah dirumah.