USBN angkatan kedua SD Insan Madani

usbn insan madani

Tujuh siswa SD Insan Madani yang saat ini sedang duduk di bangku kelas VI mengikuti Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) di SDN 35 Jambi yang menjadi Sekolah Induk dari SD Insan Madani. Ini sudah tahun kedua siswa SD Insan Madani mengikuti USBN di SD 35 Kota Jambi.

“Minimal harus ada 15 atau 20 siswa agar bisa ujian di sekolah sendiri, jadi untuk tahun ini ujiannya masih di SD 35 dimana SD tersebut menjadi induk dari SD kami dan insya Allah tahun depan bisa ujian di sekolah sendiri” ujar Bapak Ripai selaku Kepala Sekolah SD Insan Madani.

Sekolah ini memang penerimaannya dibatasi maksimal 20 siswa, dan siswa yang mendaftat harus mengikuti beberapa seleksi. Karna sekolah ini memang khusus untuk anak yatim dan dhuafa.

Selama tiga hari lamanya mereka mengikuti USBN dengan 3 mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia, Matematika dan Ipa. Walaupun mereka ujian tidak di Sekolah sendiri itu tidak menutup semangat mereka untuk ujian.

Semua guru dan wali murid berharap tahun ini sama dengan tahun lalu, 100% siswa lulus dengan hasil yang memuaskan.

Similar Posts