Kreatifitas Dan Seni Mengajar Anak Usia Dini

Dalam mengajar anak – anak di usia dini, guru harus dituntut untuk selalu kreatif dan inovatif, guru – guru TK, R.A, dan PAUD dituntut untuk harus mengetahui cara kreatif untuk membuat bahan pelajaran bagi anak – anak, karena kegiatan yang monoton akan membuat anak – anak di usia dini mengalami kebosanan atau bahkan stress karena kurang melakukan kegiatan eksploratif. Oleh karena itu, untuk menghindari kebosanan anak, ada beberapa tips agar guru lebih kreatif dalam mengajar, antara lain :

1. Aktivitas Play Time

Play time adalah aktifitas yang membebaskan anak – anak untuk melakukan kegiatan yang mereka suka. Contohnya : bermain balok, mewarnai, menggambar, dan lain – lain

2. Beri Penghargaan Bagi Anak

Pemberian penghargaan ini, bertujuan agar anak – anak semakin antusias dalam mengikuti setiap aktiftas yang diajarkan oleh gurunya. Penghargaan ini, akan lebih meningkatkan kepercayaan diri, menumbuhkan motivasi belajar, dan proses pengembangan diri.

3. Belajar Outdoor

Tidak hanya belajar di dalam kelas, sesekali anak – anak memerlukan suasana belajar baru. Salah satu caranya adalah dengan memindahkan area belajar yang sebelmnya di dalam kelas menjadi di luar kelas. Karena, selain dapat lebih banyak mengenal lingkungan fisik, belajar di luar kelas akan mendorong siswa semakin aktif dan kreatif dalam belajar.

4. Menggunakan Alat Peraga

Dengan adanya alat peraga, anak – anak tidak hanya belajar dengan melihat, namun juga menyentuh benda nyata. Selain itu, penggunaan alat peraga ini, dapat melatih motoric anak.  (R.A)

Similar Posts