SD Insan Madani Raih Juara 1 pada Lomba O2SN

Juara 1 pada lomba o2sn

Senin, 11 Maret 2019 beberapa siswa SD Insan madani Jambi mengikuti perlombaan O2SN, OSN, dan pentas PAI di SD Suria Harapan. Lomba diikuti oleh seluruh SD se Kecamatan jelutung. Cabang lomba yang diikuti diantaranya lomba Cerita bergambar yang diikuti oleh Dewa siswa kelas VI, LCC Agama diikuti oleh siswa kelas V, lomba anyaman dari bambu diikuti Kayla kelas V, lomba pidato diikuti oleh Laisa dan Ayyas.
Lomba ini dipersiapakan dua minggu sebelum pelaksanaannya, kecuali lomba membuat anyaman dengan bahan baku bambu. Persiapan untuk lomba anyaman ini hanya dilakukan 2 hari sebelum pelaksanaan lomba. Pembina dari lomba ini langsung di pegang langsung oleh Kepala Sekolah, Ibu Yunita. Beliau mengeluarkan ide-ide cemerlang untuk menyulap bambu menjadi sebuah pajangan yang memiliki nilai jual dari sebuah bambu.
“persiapan ini hanya dilakukan 2 hari menjelang lomba, hal ini dikarenakan banyaknya cabang lomba yang diikuti jadi harus bergantian untuk melatihnya. Tapi semoga saja kami bisa menampilkan yang terbaik” tutur Ibu Yunita.
Pengumuman lomba diumumkan di akhir acara, dan benar usaha tidak akan menghianati hasil karna SD Insan Madani berhasil peroleh juara 1 cabang lomba anyaman dan berhak mewakili lomba di tingkat Kota untuk mewakili Kecamatan Jelutung.

Similar Posts