Tahun Ajaran Baru SD Insan Madani Jambi

Liburan kenaikan sekolah segera berakhir. Seluruh siswa bersiap-siap untuk menyambut tahun ajaran baru yaitu tahun ajaran 2018/2019. Semangat siswa siswi yang baru masuk sekolah sangat tampak di wajah calon siswa siswi SD Insan Madani.
Senin, 2 Juli 2018 di SD Insan Madani melakukan seleksi masuk sekolah tahap kedua. Untuk tahap pertama sudah dilakukan 2 bulan yang lalu. Seleksi dilakukan beberapa tahap, tahap yang pertama adalah melatih menulis dan membaca dalam bentuk tulisan, tahap kedua membaca dan menulis dalam bentuk lisan, tahap ketiga kesehatan dan tahap terakhir wawancara bersama Kepala Sekolah.
Pengumuman hasil seleksi sudah dapat dilihat di SD Insan Madani Jambi. Tampak semua calon siswa dan wali muridnya semangat untuk menulai sekolah pada tanggal 16 Juli 2018 nanti.