Validasi dan Verifikasi  KSP SMA Insan Madani Boarding School Jambi

SMA Insan Madani Boarding School Jambi melaksanakan validasi Kurikulum Satuan Pendidikan (KSP) pada hari Senin, 26 Agustus 2024. kegiatan ini merupakan salah satu langkah penting dalam memastikan kurikulum yang diterapkan di sekolah tersebut sesuai dengan standar pendidikan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Kegiatan ini dipimpin oleh Ibu Dra. Rayuna, M.Pd.I., selaku Pengawas dan Pembina SMA Insan Madani Boarding School Jambi. Beliau melakukan pemeriksaan terhadap KSP berupa  lembar pengesahan, Daftar isi dan lampiran yang disesuaikan dengan instrumen validasi yang diberikan. Jika sesuai maka diberi nilai 2 dan jika tidak sesuai nilainya 0.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap langkah yang diambil dalam penyusunan dan pelaksanaan kurikulum di SMA Insan Madani Boarding School ini benar-benar dapat mendukung pencapaian tujuan pendidikan yang telah ditetapkan,” ujar Ibu Rayuna.

Seluruh guru dan staf yang terlibat dalam penyusunan kurikulum turut hadir dalam sesi ini. Mereka mengikuti arahan dan rekomendasi yang diberikan oleh Ibu Rayuna dengan seksama, dengan tujuan untuk memperbaiki dan menyempurnakan kurikulum yang ada.

Hasil dari kegiatan ini akan menjadi dasar dalam pengembangan kurikulum SMA Insan Madani Boarding School Jambi ke depannya. Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini, kualitas pendidikan di sekolah dapat terus meningkat dan mampu menghasilkan lulusan yang berkompeten serta berkarakter sesuai dengan visi dan misi sekolah.

Kami mengajak Bapak dan Ibu untuk berdonasi untuk meningkatakan kualitas Pendidikan di  Insan Madani mulai dari RA, SD, SMP dan SMA

Rek Zakat :

Rek BSI 1036516368

Rek Infak :

Rek BSI 1036516573

Rek Mandiri 1100055666777

Rek BCA 1193005393

Rek BNI 1790519073

an. Yayasan Insan Madani Jambi

Similar Posts