SMP Insan Madani melaksanakan Ujian Akhir Sekolah untuk Anak-anak kelas 9 SMP Insan Madani yang berlangsung selama satu minggu, dimulai dari 10 sampi dengan 17 Mei 2022.
Ujian sekolah ini dilaksanakan sebagai penentuan kelulusan untuk seluruh anak kelas 9 yang berada di SMP Insan Madani.
Ujian sekolah meliputi mata pelajaran sehari-hari seperti Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia,IPA, IPS, PJOK,TIK, SBK dan PPKN,
Nilai hasil dari ujian akhir sekolah akan diakumulasikan dengan berbagai nilai lainnya, seperti nilai ujian praktek dan nilai harian.
Penentuan kelulusan yang diserahkan penuh kepada pihak sekolah membuat tim guru SMP Insan Madani benar-benar bekerja keras untuk memutuskan kelulusan tahun ini.
Harapan semua guru SMP Insan Madani Boarding School Jambi agar anal-anak Lulusan SMP Insan Madani bisa mendapatkan sekolah yang baik dalam akademik dan agamanya.
Dan harapan untuk semua siswi yang dinyatakan lulus agar tetap memperhatikan adab dan istiadat, serta norma islam yang selama ini sudah di dapatkan di SMP insan madani.
Harapan dan pesan dari kepala sekolah smp insan madani “kami berharap semua siswa kelas 9 lulus dengan nilai yang memuaskan dan membanggakan orang tua, selain itu kami berharap semua siswa dapat melanjutkan pendidikan mereka dengan layak dimanapun serta mampu menjaga diri dari pergaulan yang tidak menguntungkan, serta anak-anak tetap bisa bersaing dan mempertahankan prestasi mereka di sekolah selanjutnya,